MAHASISWA ISLAM TANTANG DEBAT TERBUKA KOALISI MAHASISWA ANTI FPI “

by January 25, 2017
Nasional 0   1.4K views 0

Segelintir organisasi mengatasnamakan Mahasiswa Indonesia merilis sebuah resolusi, pada Kamis (19/1/2017) di Rumah Makan Handayani, Matraman, Jakarta Pusat. Organiasasi mahasiswa itu diantaranya,  GMNI kemudian Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI), Persatuan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI), Himpunan Mahasiswa Buddhis Indonesia (HIKMAHBUDHI), Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) dan PMII.

Resolusi itu diantaranya, “mendukung pihak Kepolisian untuk menuntaskan proses hukum dugaan pelanggaran hukum yang diduga dilakukan oleh saudara M Rizieq Shihab.”

Menanggapi hal tersebut  sejumlah besar Organisasi Pemuda dan Mahasiswa Islam lebih dari 20 Gerakan, merilis Resolusi 2017 Gerakan Pemuda dan Mahasiswa Islam, pada senin (23/1/2017) di Crown Palace kantor DPP HTI. Tim dakwah media sempat mewawancarai Ricky Fattamazaya ketua Gerakan Mahasiswa Pembebasan.
Ricky mengungkapkan bahwa resolusi yang dikeluarkan adalah respon terhadap resolusi yang dikeluarkan oleh 6 gerakan mahasiswa sebelumnya “Itu dikarenakan ada resolusi  yg dikeluarkan oleh PMKRI dkk yang menurut kami mengarah kepada Umat Islam, Ulama dan Aktivis Islam.” ungkap Ricky, Senin (23/1/2017)
Ia menganggap bahwa resolusi yang dikeluarkan oleh gerakan mahasiswa sebelumnya adalah sebuah tuduhan dan ini bentuk jawabannya “Resolusi ini yang menjawab tuduhan itu sekaligus menasehati dan memberitahukan kepada seluruh rakyat Indonesia musuh bersama kita itu adalah sistem Kapitalis-Demokrasi yg menumbuhkan Neoliberalisme dan juga Rezim Khianat ini.” Ujarnya

Saat kami konfirmasi apakah ini bentuk tantangan terbuka terhadap resolusi sebelumnya, ricky memebenarkan hal itu “Benar sekali, Kami tantang debat terbuka kepada PMKRI dan kawan-kawannya, di forum-forum jalanan maupun televisi” tantangnya

“Kami akan terus Konsolidasi  sesama aktivis lainnya bela Agama, Bela ulama dan Aktivis islam lainnya. Dikarenakan rezim berlaku khianat dan  Refresif. ” tutup Ricky

Sumber : http://www.dakwahmedia.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.