Reportactual.com – Puluhan ribu massa menghadiri kampanye terbuka yang digelar oleh pasangan calon nomor 2 di pilkada Kota Salatiga, Yulianto-Muh Haris, kegiatan kampanye berlangsung sangat meriah. Kedua calon walikota-wakil walikota Salatiga dengan singkatan YARIS ini berjalan diiringi berbagai kesenian di Salatiga, Jum’at (10/2).
Kampanye diawali dengan doabersama di markas pemenangan YARIS di jalan Merdeka selatan / belakang Pom bensin Suko Salatiga. Acara kemudian dilanjutkan dengan Konvoi bersama mengelilingi kota Salatiga, yang diikuti ribuan motor dan mobil para pendukung pasang YARIS. Pasangan Yulianto – Muhammad haris juga turut serta dalam konvoi ini, dengan berdiri diatas sebuah mobil Jip terbuka, pasangan YARIS ini melambai lambaikan tangan dan mengacungkan dua jari kepada warga kota Salatiga, yang disambut warga dengan hal yang sama.
Dukungan masyarakat dikota Salatiga sungguh luar biasa, setiap kali rombongan Konvoi melintas, masyarakat kota Salatiga menyambut dengan turut mengacung simbol dua jari sambil meneriakan yel yel kemenangan YARIS.
Kegiatan konvoi berakhir di Lapangan Pancasila Salatiga, dan peserta konvoi melakukan sholat Jum’at diMasjid IAIN Salatiga, stelah itu rombongan bergerak ke Gedung Pertemuan Daerah Salatiga utk menggelar Kampanye Terbuka.
Usai menggelar orasi politik di Gedung Pertemuan Daerah (GPD) Kota Salatiga, pasangan YARIS bersama pimpinan partai koalisi Hati Beriman ini pawai jalan kaki menuju alun-alun Salatiga, lapangan Pancasila.
Terlihat berbagai kesenian kota Salatiga ditampilkan dalam pawai kali ini. Sebutlah drumblek dan fashion Salatiga Carnival. Selain itu ditampilkan pula kesenian etnis tionghoa, liong samsi. Warga Salatiga terlihat senang dan terhibur dengan adanya pawai tersebut. Berduyun-duyun mereka memenuhi tepi jalan yang akan dilewati pawai.
Melalui kampanye terbuka kali ini, pasangan YARIS dengan nomor urut 2 ini berharap agar warga kota Salatiga bersemangat untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada hari Rabu, 15 Februari 2017 dalam rangka menyalurkan hak aspirasinya memilih calon kepala daerah yang berprestasi.
Pasangan Yulianto-Muh Haris telah membuktikan prestasinya selama menjabat Walikota-Wakil Walikota Salatiga tahun lalu. Hal ini terlihat dengan tata kota yang lebih baik, dan berbagai pembangunan yang memperindah kota Salatiga.
Narator : Muhammad Sugiharto
Editor dan Photografer : Nur Yulianto
Leave a Reply