Tingkatkan Etos Kerja, SMPIT Nur Hidayah, Solo Adakan Capacity Building Training “

by August 22, 2017
Dunia Pendidikan 0   1.2K views 0

Dua orang peserta nampak sedang melakukan sebuah permainan yang membutuhkan konsentrasi prima. Foto by Humas SMPIT Nur Hidayah Solo

Reportactual.com – SOLO – Capacity Building merupakan sarana edukasi melalui aktifitas-aktifitas yang menarik. Melalui program ini kita juga bisa mengeksplorasi alam dan berinteraksi dengan rekan kerja dengan lebih . Dalam rangka meningkatkan kinerja khususnya yang, dirasa perlu tersediannya suatu program pelatihan yang terpadu, sistematik dan tepat yang dapat diimplementasikan secara bersama-sama.

Untuk itu salah satu upaya yang dilakukan SMP Islam Terpadu Nur Hidayah Solo adalah dengan mengadakan  program Capacity Building Training (CBT) yang dikemas dalam kegiatan outbond. Kegiatan ini mengambil tempat di Pantai Sundak, Gunung Kidul, Yogyakarta yang dilaksanakan pada hari Sabtu, (12/8).

Kegiatan ini mengambil tema “ Sinergi Bersama, untuk tetap Berkarya Demi Mewujudkan Generasi Bangsa” . Diikuti oleh seluruh Ustadz dan Ustadzah Guru Karyawan SMPIT Nur Hidayah yang berjumlah 71 orang. SMPIT Nur Hidayah bekerja sama dengan JAWARATOUR dalam melaksanakan CBT kali ini yang bertindak sebagai TIM Trainer asal Gunung Kidul.

Bentuk dari Capacity Building ini merupakan suatu acara yang diadakan di alam terbuka yang mana di dalam acara tersebut para Ustadz/ah akan dilatih fisik, mental dan disiplin untuk dapat mengahadapi berbagai rintangan dan dilatih untuk mencari solusinya  serta dilatih agar bisa bekerjasama dengan team (team work).

Menurut Ustadz Bangun Rohmadi selaku Waka Humas SMPIT Nur Hidayah mengatakan tujuan dari diadakan Capacity Building Training kali ini adalah untuk Meningkatkan kemandirian, inisiatif dan motivasi yang tinggi dalam berkerja,  Meningkatkan semangat kerjasama, kekompakan dan sinergi baik secara vertical maupun horizontal di dalam bekerja, Menjadi ajang penyegaran setelah menjalani rutinitas dan kesibukan kerja,sehingga dapat memberikan suntikan tenaga, semangat dan motivasi yang baru.

Dan juga untuk mensyukuri nikmatnya ciptaan Sang Maha Pencipta Alam yang indah, Allah SWT, dan yang terpenting adalah untuk semakin mempererat tali ukhuwah antar guru dan karyawan SMPIT Nur Hidayah “, pungkasnya.

Ditambahkan Ustadz Bangun, Di dalam acara capacity building ini lebih difokuskan untuk bisa bekerjasama di dalam team dan memupuk rasa solidaritas yang tinggi sesama peserta dan dapat di aplikasikan di dalam pekerjaan. Sasaran capacity building adalah self confidence goal (rasa percaya diri), Team building goal (kerjasama team), Leadership goal (Kepemimpinan).

Olah raga pagi dengan suasana yang segar dan ceria

Olah Raga pagi dilakukan diatas pasir putih yang bersih dengan dipandu beberapa instruktur berpengalaman

Foto by Humas SMPIT Nur Hidayah Solo

Berfoto bersama dipinggir pantai .wowww asyikkknya ..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.