Reportactual.com – Bergas – Memnafaatkan momentum tahun baru Hijriyyah dibulan Muharam 1439 H ini, yayasan social dakwah Nur Hidayah menggelar Rapat Kerja ( Raker ) dengan melibatkan seluruh pengurus yayasan yang menanungi keberadaan LPIT Cahaya Ummat di kecamatan Bergas tersebut.
Kegiatan raker tersebut berlangsung pada hari Sabtu, 23 September 2017 dengan mengambil tempat di Gedung A komplek SDIT Cahaya Ummat Bergas.
Setidaknya ada delapan bidang dalam kepengurusan yayasan social dakwah Nur Hidayah yang bergantian mempresentasikan program program unggulannya dihadapan pengurus harian yayasan, yang terdiri dari Ketua, sekretaris, Bendahara dan dewan Penasihat yayasan Nur Hidayah.
Raker yang mengambil tema utama “ Membangun sinergitas dalam rangka meningkatkan kualitas, menggapai rakhmat Allah SWT “ ini dipandu langsung oleh Ketua Yayasan social dakwah Nur Hidayah, Madya Sulisno, S.Kep M.Kes
Selain fokus pada program-program peningkatan kualitas Pendidikan di Lembaga Pendidikan Islam Terpadu (LPIT) Cahaya Ummat, yayasan sosial dakwah Nur Hidayah juga berkonsentrasi pada program-program sosial dalam rangka memberikan kemanfaatan kepada masyarakat.
Tak kurang dari 15 program kegiatan yang berorientasi pada pelayanan sosial kepada masyarakat baik yang berada di bidang sosial maupun di bidang bidang yang lain.
Kegiatan tersebut antara lain adalah pemberian beasiswa kepada murid kurang mampu, pelayanan kesehatan gratis setiap bulan, peringatan Hari Besar Islam bersama masyarakat, bakti sosial untuk masyarakat, santunan yatim piatu dan duafa, pembagian daging qurban dan zakat fitrah, pembinaan keagamaan untuk masyarakat dan lain sebagainya.
Salah seorang dewan Pembina yayasan, Joko Widodo menegaskan bahwa dengan rapat kerja ini akan lebih memantapkan yayasan untuk berkomitmen menjadi khadimul ummah atau pelayan kepada masyarakat.
Dengan memantapkan program kerja kami, semoga yayasan sosial dakwah Nur Hidayah bisa semakin banyak berbuat kebaikan yang bisa dirasakan oleh masyarakat sehingga semakin menambah keberkahan bagi kerja-kerja sosial dan dakwah yang telah kami lakukan “ tegasnya.
Kami juga berharap semoga dengan rapat kerja ini, kinerja yayasan social dakwah Nur Hidayah kedepan semakin professional dan akuntabel dimata public “ tambahnya.
Sementara itu Sekretaris Yayasan social dakwah Nur Hidayah, Ahmad Baihaqi, STP mengaku gembira dengan antusias dari para peserta raker yang selama dua kali pertemuan nampak bersemangat merumuskan program – program unggulan yayasan untuk berkhidmat kepada masyarakat.
Raker kami ini merupakan agenda tahunan yg diselenggarakan dalam rangka menyusun program kerja dan Rancangan Anggaran pendapatan dan belanja yayasan selama satu tahun kedepan, yaitu thn 2017-2018, hal ini bertujuan agar Capaian pendidikan sebagai core dakwah yayasan dapat semakin ditingkatkan. Sebagai perwujudan implementasi amanat Pembukaan UUD 1945 yaitu ” Mencerdaskan kehidupan bangsa ” tegasnya.
Yayasan sosial Dakwah Nur Hidayah ingin turut berkontribusi bagi pembangunan bangsa khususnya disektor pendidikan, sehingga Yayasan juga mengharapkan agar Pemerintah ikut memperhatikan model pendidikan yang dikembangkan oleh Yayasan swasta khususnya sekolah Islam Terpadu, yang secara komprehensif mengembangkan keseimbangan antara aspek kognitif, afektif dan psikomotorik “ tambahnya.
Kegiatan Raker ditutup dengan pengesahan hasil rapat kerja oleh dewan Pembina yayasan dan diserahkan kepada ketua yayasan social dakwah Nur Hidayah untuk dilaksanakan dengan kontroling yayasan agar apa yang telah diprogramkan bisa dilaksanakan sesuai harapan bersama.
Leave a Reply