MAHASISWA UNIVERSITAS NGUDI WALUYO IKUTI MENTORING KUBRO “
Laporan wartawan Reportactual.com Nur Yulianto
Reportactual.com – Ungaran – Dalam rangka menumbuhkan sikap inklusifisme, toleransi dan semangat kebangsaan serta karakter positif bagi mahasiswa, Universitas Ngudi Waluyo menyelenggarakan kegiatan classical mentorship atau mentoring kubro.
Kegiatan tersebut berlangsung di aula utama kampus pada hari Minggu, 10 Desember 2017 dan diikuti ratusan mahasiswa muslim Universitas Ngudi Waluyo Ungaran.
Kegiatan yang diprakarsai oleh Unit Kegiatan Kerohanian Islam BEM Universitas Ngudi Waluyo itu menghadirkan motivator Ustadz Dimas Anafadli.
Dalam trainingnya Ustadz Dimas menyampaikan bahwa mahasiswa muslim zaman now haruslah memahami agamanya (berilmu), dapat memprioritaskan kegiatan yang penting dan tidak penting, membangun kolaborasi dan partnership, toleran, dan memiliki keseimbangan (tawazun) dengan cara memenuhi kebutuhan fisik, akal dan ruhnya.
Sementara itu Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Bapak Raharjo Apriatmoko, SKM.,M.Kes menekankan bahwa peran agama dalam kehidupan itu sangat penting. Orang yang benar dalam beragama dapat dilihat dari kedispilinannya, kerja kerasnya dan bagusnya dalam berinteraksi dengan sesama.
Beliau menambahkan bahwa belajar dan mengamalkan agama bukan semata-mata untuk akhirat, namun harus sudah bisa dirasakan manfaatnya sejak di dunia. Sebagai muslim harus bisa menampilkan diri sebagai orang yang dekat dengan Allah SWT, rahmatan lil ‘alamin dan paling kontributif terhadap bangsa dan negara.
Beliau sangat optimis, kegiatan- kegiatan yang dirancang oleh Unit Kegiatan Kerohanian Islam mampu mewujudkan itu semua.
Bidang Kerohanian Universitas Ngudi Waluyo Ungaran mewajibkan para mahasiswa muslimnya untuk mengikuti pembinaan akhlaq, aqidah dan ibadah dalam mentoring yang sudah terbentuk sekitar 30 kelompok.
Dalam kesempatan Mentorng Kubro tersebut, diberikan pula reward atau penghargaan bagi beberapa kelompok mentoring dengan kategori paling kompak, paling rajin dan paling gaul putra dan putri dalam kegiatan pembinaan agama / mentoring selama satu semester.
Alhamdulillah para mahasiswa sangat antusias dan semangat mengikuti kegiatan mentoring ini, semoga bisa istiqomah dan memberikan inspirasi bagi yang lain “ tutur Madya Sulisno Koordinator kegiatan Mentoring Universitas Ngudi Waluyo.
Agar Majasiswa lebih bersemangat, kita akan variasi dengan kegiatan – kegiatan outdoor semacam out bond atau kegiatan cinta alam semacam jalan – jalan atau naik gunung yang dikemas secara Islami “ ungkapnya lagi.
Reporatctual.com copy right Desember 2017
Leave a Reply