Laporan wartawan Reportactual.com Nur Yulianto
Muscab PKS Sumowono, PKS Bukan Partai Dana tapi Pelayanan
Reportactual.com – Objek wisata Air Terjun Klenting Kuning Kemawi, yang terletak di perbatasan Kabupaten Semarang dan Kendal menjadi tempat penyelenggaraan Muscab (Musyawarah Cabang) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kecamatan Sumowono Kabupaten Semarang pada Jum’at (30/3).
Muscab ini diselenggarakan untuk menyusun kepengurusan DPC PKS Sumowono periode 2018-2021. Muscab ini diikuti pengurus ranting (DPRa) PKS se Kecamatan Sumowono dan perwakilan DPD PKS Kabupaten Semarang. Juga turut hadir Ketua DPD Ahmad Rifai.
Ahmad Rifai menyampaikan bahwa muscab ini diselenggarakan bertepatan dengan akan adanya dua even besar yaitu Pilgub Jateng 2018 dan Pemilu 2019.
“Alat peraga kampanye segera dipasang karena KPU sudah memperbolehkan,” demikian diinstruksikannya kepada semua jajaran PKS agar segera bergerak dalam memenangkan Pilgub.
Selain itu, Ahmad Rifai mengingatkan kembali esensi PKS dalam berpartai, yaitu berhidmah untuk masyarakat.
“Modal utama PKS bukan pendanaan, tapi bagaimana sebanyak mungkin PKS bisa melayani masyarakat. Ketika ada Lansia akan mengurus SKTM atau BPJS, pengurus PKS bisa mengambil peranan,” demikian arahan kepada peserta Muscab.
Ketua DPC periode sebelumnya, Mustain, didaulat kembali menjadi Ketua dalam Muscab ini.
Leave a Reply