MASJID AL HIJRAH TUMBUHKAN SEMANGAT CINTA ALQUR’AN & MASJID”

by May 11, 2021
BERKAH RAMADHAN 0   1.7K views 0

Acara Penutupan Pesantren ramadhan Masjid Al Hijrah Kampoeng Harmoni Ungaran Kabupaten Semarang setelah 25 hari anak anak belajar Mencintai Alqur’an dan Masjid

PESANTREN RAMADHAN  MASJID AL HIJRAH MENUMBUHKAN SEMANGAT CINTA ALQU’AN DAN MASJID KEPADA ANAK ”

Laporan wartawan Reportactual.com : Nur Yulianto

Reportactual.com – Ungaran – Masjid Al Hijrah Kampoeng Harmoni Menggelar  Pesantren Kilat Ramadhan 1442 H. Kegiatan tersebut Berlangsung selama 25 hari dibulan suci Ramadhan.  Tepatnya diawali pada 13 April 2021 dan berakhir pada hari Jumat,  07 Mei 2021

Kegiatan Pesantren Ramadhan di Masjid Al Hijrah Kampoeng Harmoni ini sangat antusias diikuti oleh anak anak warga Kampoeng Harmoni. Kurang lebih tercatat sekitar 100 anak lebih yg mengikuti kegiatan pesantren Ramadhan di masjid Al Hijrah kampoeng Harmoni ini.

Dalam Kegiatan pesantren Ramadhan ini para santri dibagi menjadi 6 kelas, Kelas  Baca Tulis Alquran ( BTQ ) 1 diampu oleh ustadzah Renny Arrochmah dari LPIT Cahaya Ummat Bergas, Kelas BTQ 2 diampu oleh ustadzah Febriana Astuti dari LPIT Cahaya Ummat Bergas, kelas Baca Indah Alquran / Qiro’ah 1 diampu oleh ustadz Hasan dari Yayasan Assalamah, dan kelas Qiro’ah 2 diampu oleh ustadz Abdussalam dari Kuncen Ungaran, serta satu kelas spesial Kelompok Bermain yang diampu oleh ustadzah Ani Arifah dari LPIT Cahaya Ummat Bergas.

Ketua Takmir Masjid Al Hijrah Kampoeng Harmoni, Aris Purwanto merasa sangat senang dan bersyukur dengan terselenggaranya pesantren Ramadhan Masjid Al Hijrah ini.

Alhamdulillah pesertanya sangat antusias dan dukungan dari orang tua santri juga sangat bagus “ tegasnya.

Kita bekerjasama dengan beberapa ustadz dan ustadzah yg berkompeten dibidangnya. Harapannya anak anak warga Kampoeng Harmoni bisa lebih sholeh dan sholehah..tumbuh kecintaan kepada Alqur’an dan Cinta Masjid “ tambahnya dengan penuh optimis.

Bantuan orangtua santri tidak hanya dalam masalah motivasi dan menyemangati putra putrinya saja, tapi juga dari finansial, warga muslimin kampoeng Harmoni sangat dermawan untuk kegiatan keagamaan dan memakmurkan masjid, apalagi untuk membantu mendidik putra putri mereka generasi yang dekat dengan Alqur’an dan Masjid “ tegas Aris Purwanto kembali.

Sementara itu para Ustadz dan ustadzah yang terlibat dalam pesantren Ramadhan ini juga terlihat senang dan bersemangat dalam mengajarkan anak anak kecintaan kepada Alqur’an dan Masjid.

Luar Biasa semangat anak anak kampoeng Harmoni dalam belajar mengikuti pesantren kilat Ramadhan ini dengan istiqomah dari awal hingga akhir. Semoga hasil dari pesantren kilat ini bisa bermanfaat dan memberikan keberkahan kepada warga kampoeng Harmoni. Tetap semangat untuk terus hidup Bersama sepanjang masa dengan Alqur’an “Tutur Ustadz Abdussalam pengampu kelas Qiroa’h 2.

Anak anak sangat luar biasa semangatnya dalam belajar, apalagi dengan metode kartu sangat membantu anak lebih cepat menguasai huruf huruf hijaiyyah “ kesan ustadzah Ani Arifah dari LPIT Cahaya Ummat yang mengampu kelas Kelompok Bermain.

Setelah Ramadhan kalau bisa tetap diadakan TPQ, karena semangat anak anak yang sedang tinggi kalau kemudian tidak ada kelanjutannya sangat eman eman, disamping itu supaya generasi yang terbentuk akan bisa mewarnai kampoeng harmoni ini dengan kecintaan kepada Alqur’an dan Masjid “ imbuhnya.

Sementara itu Bp Sarwono mewakili takmir masjid ketika ditemui pada saat acara penutupan pesantren kilat Ramadhan merasa gembira dengan pesantren Ramadhan yang sudah terlaksana di ramadhan tahun ini.

Alhamdulillah 25 hari sudah terlewati dalam semangat anak anak dalam mengikuti pesantren Ramadhan ini dari hari pertama hingga hari terakhir sangat stabil. Ini merupakan format pesantren yang pertama kami coba terapkan dengan membagi peserta pesantren kilat ramadhan dalam beberapa kelas yang serius “ jelasnya.

Alhamdulillah anak anak bisa menyerap ilmu yang diajarkan dengan serius dan kami juga memikirkan kesinambungan dari kegiatan ini setelah Ramadhan in syaa Allah akan kami bicarakan untuk berlanjut, apalagi kami juga yakin para orang tua santri in syaa Allah siap mendukung program untuk mencerdaskan putra putri mereka untuk mencintai Alqur’an dan masjid “ tambahnya dengan tersenyum optimis.

Dalam Acara penutupan pesantren Ramadhan tersebut, seluruh santri mendapatkan hadiah berupa tas cantik Al Hijrah sebagai motivasi kepada para santri untuk tetap bersemangat belajar mencintai Alqur’an dan Mencintai Masjid.

Masjid Al Hijrah yang berdiri kokoh didalam Perumahan Kampoeng Harmoni, dulunya adalah sebuah Mushola kecil kini telah Hijrah menjadi sebuah Masjid yang dimakmurkan oleh kaum Muslimin Kampoeng Harmoni

Kelas kelompok Bermain yang diampu oleh Ustadzah ani Arifah dari LPIT Cahaya Ummat Bergas

Metode belajar mengenal huruf Hijaiyyah dengan kartu sangat efektif untuk dikuasai anak balita

Kelas Baca Tulis Alqur’an 1 diampu oleh Ustadzah Renny Arrochmah dari LPIT Cahaya Ummat Bergas

Kelas BTQ 2 diampu oleh Ustadzah Febriana Astuti dari LPIT Cahaya Ummat Bergas

Kelas Qiro’ah 1 diasuh oleh Ustadz Hasan dari Assalamah

Kelas Qiro’ah 2 diasuh oleh Ustadz Abdussalam dari Kuncen Ungaran

Anak anak terlihat sangat antusias untuk belajar membaca indah Alqur’an dalam kelas qiro’ah

Kelas BTQ 3 diampu oleh ustadz Bowo dari Masjid Al Hijrah

Aris Purwanto, Ketua Takmir Masjid al Hijrah Kampoeng Harmoni

Bp Sarwono salah satu Takmir Masjid Al Hijrah Kampoeng Harmoni yang sangat aktif mengkoordinasi kegiatan Pesantren Kilat Ramadhan Masjid al Hijrah

Para orangtua wali santri sangat antusias mengantar dan menemani anak anaknya belajar dalam pesantren Ramadhan masjid al Hijrah

Generasi Cinta Alqur’an dan Cinta Masjid Kampoeng Harmoni, Aamiin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.